Jumat, 16 Juni 2023, bertempat di Taman Hutan Kota Wonosari, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan puncak Peringatan Hari Lingkungan Hidup. Adapun jumlah peserta sebanyak kurang lebih 500 orang yang terdiri dari OPD terkait, Sekolah Adiwiyata Nasioan, mandiri, provinsi dan kabupaten, DLHK DIY, JPSM Kab.Gunungkidul, Kapanewon Wonosari, kalurahan Wonosari, Dukuh Tawarsari dan Dukuh Ringinsari .
Acara dimulai tepat pukul 07.30 WIB dengan apel bersama yang dipimpin oleh Bupati Gunungkidul, H. Sunaryanta. Pada acara tersebut juga dibacakan deklarasi oleh Himpunan Penggiat Adiwiyata Indonesia (HPAI) Kabupaten Gunungkidul serta penyerahan bantuan secara simbolis berupa tempat sampah beroda dan alat pemotong rumput kepada Kalurahan Wonosari
Berbagai kegiatan mewarnai acara bertema “ Solusi Untuk Sampah Plastik “ diantaranya yaitu labelling pohon di area Taman Hutan Kota, pelatihan pembuatan kompos, pelatihan pembuatan eco enzyme serta pembuatan kreasi daur ulang sampah yang diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta. Acara diakhiri dengan pembagian doorprize dari sponsor dengan jumlah kurang lebih seratus buah doorprize.