Hari Pohon Sedunia, DLH Lakukan Penanaman Pohon

Hari Pohon Sedunia, diperingati setiap tanggal 21 November. Tujuan dari peringatan ini adalah untuk mengingat peran penting  pohon bagi kehidupan. Selain itu peringatan Hari Pohon sedunia ini juga dilakukan untuk menghormati jasa dari seorang aktivis lingkungan, J Sterling Morton.

Dalam rangka peringatan Hari Pohon sedunia, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gunungkidul melakukan penanaman pohon, dimana pohon diperoleh dari kerjasama dengan Balai Pengolahan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Serayu Opak Progo.

Jenis bibit pohon tersebut antara lain, yaitu bibit pohon gayam sebanyak 500 batang, cemara udang 500 batang, ketapang 500 batang, tabebuya 500 batang, Durian BP 100 batang, Jeruk BP 100 batang, alpukat 100 batang, mangga 100 batang, jambu air 100 batang, jambu biji PP 500 batang dan bibit kelengkeng 50 batang.

Bibit bibit tersebut telah ditanam di Pasar Argo Wijil, Gari, Taman Kehati Beji, Taman Kehati Telaga Sengon, dan Bangjo Purwodadi Tepus, Sidorejo Ponjong, Katongan Nglipar,Kampung Ngawen dan di bantaran Kali Oya Kalurahan Getas dilaksanakan pada 21 November 2020

Previous Studi Tiru Retribusi Pelayanan Persampahan/ Kebersihan Secara Non Tunai

Leave Your Comment

Skip to content