Jumat, 2 Mei 2019, seperti biasanya di setiap minggu pertama dan minggu ketiga, Bank Sampah Cemerlang mengadakan penimbangan sampah di halaman kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gunungkidul.
Penimbangan dilakukan setelah apel pagi bersama dan bekerja sama dengan Bank Sampah Catur Mandiri, Selang IV. Pada penimbangan kali ini didapatkan total Rp. 67.184. Diharapkan nasabah bank sampah terus bertambah.