Taman Hijau Patuk sebagai gerbang masuk wilayah Gunungkidul yang berada di Kecamatan Patuk cukup mendapatkan respon positif dari pengguna jalan yang melewati tempat ini. Oleh karena itu kebersihan dan keindahannya harus senantiasa dijaga. Untuk menjaga keindahannya, Dinas Lingkungan Hidup ( DLH ) Kabupaten Gunungkidul mengadakan pemeliharaan taman ini secara rutin.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk pemeliharaan taman ini yaitu melalui pembersihan tulisan dan pengecatan ulang. Kegiatan ini dilakukan UPT Kebersihan dan Pertamanan DLH Gunungkidul pada Sabtu, 6 April 2019.
Setelah adanya proses pemeliharaan ini, diharapkan Taman Hijau Patuk semakin tertata rapi dan membuat pengunjung merasa nyaman.